Kampung Inggris – Eh, ketemu lagi nih di materi yang bakal membuat temen-temen betah yaitu slang word dalam bahasa Inggris. Nah, sama seperti bahasa Indonesia, ternyata bahasa Inggris juga punya kata gaul buat percakapan sehari-hari lho temen-temen. Kata gaul dalam bahasa Inggris ini biasa disebut sebagai slang word which is kata ini berasal dari berbagai bentuk, diantaranya frasa, vocab, verb, dan lain sebagainya.
Literally, slang word dalam bahasa Inggris makin hari makin banyak bermunculan dan populer di kalangan para penggunanya. Actually, kata yang digunakan untuk slang word udah memiliki arti sebelumnya dan bahkan muncul dari beberapa kata yang disingkat lho.
Kalau kamu pengen tau lebih lanjut tentang kata gaul dalam bahasa Inggris ini, maka kamu wajib nyimak artikel ini sampai selesai ya, because kita akan menyajikan informasi tentang list slang word beserta artinya dalam bahasa Indonesia, so stay tune disini supaya kamu nggak ketinggalan informasinya ya!
Baca juga : Slang Words Bahasa Inggris Bikin Kamu Makin Gaul dan Kekinian
Apa Itu Slang Words dan Artinya dalam Bahasa Inggris?
Perlu temen-temen tau nih, bahasa slang adalah bahasa yang bisa dibilang blak-blakan (vulgar), humoris, keras, dan terkesan sedikit ‘jorok’. Nah, bahasa slang ini bisa juga disebut sebagai bahasa anak muda atau bahasa gaul. So, udah bisa diperkirakan ya temen-temen, kalau slang word merupakan kata yang nggak baku atau nggak formal dalam bahasa Inggris.
Actually, bahasa slang sendiri terdiri dari kata-kata yang mengandung vocab, slang word (kata gaul), serta verb (kata kerja) yang dipake secara nggak formal. Biasanya nih, bahasa slang ini dipake di daerah tertentu terus ternyata jadi populer dan diterima sama banyak orang di wilayah lainnya.
But, kepopuleran bahasa slang ini nggak terlepas dari adanya internet yang buat bahasa ini lebih hits dan diterima oleh banyak, sampe dijadiin sebagai kata-kata buat berkomunikasi. Meski nggak terlalu umum digunakan which is mengandung kata-kata yang nggak formal, tapi mempelajari slang bahasa Inggris ini bisa ngebantu kamu buat lebih mudah bergaul di media sosial.
So, dari definisi yang udah kita jelasin, ada tiga ciri-ciri slang bahasa Inggris diantaranya sebagai berikut:
- Kata-kata yang digunakan dalam bahasa slang sangat nggak formal.
- Lebih sering digunakan dalam speaking, dibandingkan dengan writing.
- Biasanya digunakan dalam konteks dan kelompok orang tertentu saja, sehingga nggak diketahui oleh semua orang.
Asal-usul Munculnya Slang Word Bahasa Inggris
Fyi, istilah slang ini sebenarnya udah ada sejak beratus-ratus tahun lalu lho, tepatnya sejak awal abad ke-18. While, pada saat itu dunia lagi ngalamin kemajuan yang pesat karena adanya revolusi industri I. Tapi, ternyata kejayaan ini hanya dirasakan oleh kaum tertentu and then kesenjangan ekonomi semakin terlihat.
Hal ini menimbulkan adanya tingkatan atau kelas sosial yang terdiri dari kaum bangsawan yang terhormat dan juga kaum kelas rendah yang merupakan rakyat jelata. Nah, inilah yang jadi awal munculnya bahasa slang di kalangan masyarakat.
Pada awalnya sih, slang bahasa Inggris ini jadi bahasa yang dipake sama kaum dengan kelas sosial rendah, which is tujuan mereka adalah buat nunjukin eksistensinya. That’s why, hal ini juga yang jadi alasan slang seringkali dianggap sebagai bahasa yang nggak “berkelas” karena cenderung kasar dan nggak sesuai sama bahasa formal.
Tapi, ternyata seiring berjalannya waktu bahasa slang ini mulai dipake sama banyak orang dalam kehidupan sehari-hari. Because, katanya sih bahasa slang ini lebih mudah digunakan dan lebih enak didengar.
Baca juga : Dari Malu Malu Jadi Jago Ngomong Inggris
Jenis-jenis Slang Word Dalam Bahasa Inggris yang Perlu kamu Ketahui
Sejauh ini, ada tiga jenis kata slang dalam bahasa Inggris yang perlu temen-temen ketahui nih, diantaranya sebagai berikut:
- Offensive, yaitu kata-kata slang yang sifatnya agak kasar dan bisa membuat orang lain tersinggung. Contoh: Airhead (otak udang/bodoh).
- Vulgar, yaitu kata slang yang bersifat porno/vulgar dan harus berhati-hati ketika digunakan terutama pada orang yang nggak dikenal. Contoh: fuck you.
- Taboo, yaitu kata slang yang bersifat tabu, sehingga kamu harus menghindari menggunakan kata ini. Contoh: niger.
Pola Slang Word Bahasa Inggris yang Wajib kamu Tahu!
You know temen-temen, kalau bahasa gaul dalam bahasa Inggris memiliki pola atau bentuk, misalnya nih ada yang berbentuk vocab (kosakata), frasa, kalimat, kata kerja, dan juga singkatan. Contoh dari bahasa slang berbentuk kata, antara lain seperti toasted (sangat mabuk), pissed (mabuk karena minuman), cool (keren), dan masih banyak lagi contoh bahasa slang yang berbentuk kata (word).
Sementara itu, contoh slang bahasa Inggris yang berbentuk frasa, yaitu seperti frasa black and blue yang berarti babak belur. Selain itu, ada juga frasa piece of cake yang bisa diartikan sebagai sesuatu yang gampang untuk dilakukan.
Nah, untuk slang word berpola angka bisa kamu temuin pada contoh 143 yang berarti I love you atau Aku mencintaimu. Angka 143 tersebut diambil dari masing-masing jumlah kata, di mana I (1 huruf), Love (4 huruf), dan You (3 huruf).
Next, Bahasa slang berbentuk kalimat bisa kamu temuin pada kalimat don’t have kittens. Jika diartikan, kalimat tersebut berarti “nggak memiliki anak kucing”, tapi dalam bahasa slang kalimat tersebut memiliki arti jangan gugup lho.
Terakhir, pada slang berpola singkatan (abbreviation), kamu bisa nemuin beberapa kata diantaranya seperti ASAP (As Soon As Possible) yang berarti secepat mungkin. Selain itu, singkatan lainnya yang merupakan slang word adalah IDK (I don’t know) yang berarti aku nggak tau. OMG (oh my God) juga merupakan bahasa slang yang sangat populer dan banyak dipake.
Contoh Slang Word yang Populer dan Digunakan oleh Banyak Orang
Anyway, ada banyak banget slang bahasa Inggris yang populer dan dipake dalam percakapan sehari-hari, kita udah merangkum nih beberapa slang word bahasa Inggris di bawah ini:
- Airhead: otak udang/orang bodoh
- Bitch: mengeluh
- Bestie: sahabat/teman baik
- BFF: best friend forever (teman sejati)
- BF: boy friend (pacar laki-laki)\
- BTW: By the way (ngomong-ngomong)
- Chicken: pengecut
- Dinosaur: sesuatu/orang yang udah sangat tua
- DM: direct message (pesan langsung)
- GTG: Got to go (pergi dulu ya!)
- ILY: I love you (aku mencintaimu)
- IDK: I don’t know (aku mencintaimu)
- OMG: oh my God (Ya Tuhan!)
- LOL: Laugh out loud (tertawa terbahak-bahak)
- WTF: what the fuck (Sial)
- Savage: keren parah/keren abis
Tips Menggunakan Slang Bahasa Inggris Buat Kamu
Literally, bahasa slang ini emang sih dianggap nggak sopan atau nggak pantas buat dipake, tapi penggunaannya di jaman now udah mulai diperhalus supaya bisa dipake buat komunikasi. So, kalau kamu pengen tetap pake bahasa slang, maka kamu bisa ikuti nih panduan etika menggunakan bahasa slang yang udah kita rangkum di bawah ini:
- Menggunakan bahasa slang hanya ke teman yang udah dekat/akrab.
- Menggunakan bahasa slang hanya saat situasi dan kondisi yang santai (non formal).
- Jangan mengucapkan bahasa slang yang menyinggung atau menghina orang lain.
- Menghindari kata-kata yang bersifat kasar, meskipun dengan teman akrab.
- Jangan mengubah semua kata menjadi bahasa slang.
Penutup
Akhir kata, itu dulu mungkin pembahasan mengenai slang word bahasa Inggris yang bisa kita bagikan buat temen-temen. Jika kamu pengen make sure belajar pake bahasa slang dengan baik, maka cari deh partner atau teman yang asik buat diajak belajar bareng. Nah, semoga informasi tadi bisa membantu temen-temen buat ngembangin skill dan nggak bosen belajar bareng Mr. Bob, tetap stay tune dan update terus artikel dari kita ya!