Presentasi Pake Bahasa Inggris? Easy Peasy Loh!!

48

Presentasi Pake Bahasa Inggris? Easy Peasy Loh!!

Kampung Inggris – Hello temen temen, jumpa kembali dengan kami, team Mr. Bob Super Seru. Nah, kali ini teman teman kita akan mencoba mencari tahu dan memahami bersama tentang bagaimana cara berbicara di depan publik nih, khususnya ketika kita akan mempresentasikan suatu topik di depan publik tertentu temen temen.

Nah pastinya memakai bahasa Inggris temen temen. Hal ini di karenakan di zaman yang semakin pesat perkembangannya ini, hampir setiap perusahaan akan memiliki relasi dengan instansi yang ada di luar negeri, yang pastinya suatu saat karyawan atau team akan melakukan presentasi tentang kegiatan yang di perlukan dengan menggunakan bahasa Inggris. Okay, kita amati yuk bagaimana caranya tersebut.

Baca juga : Mengapa Bahasa Inggris Menjadi Bahasa Dunia? Ini Dia Alasannya!

Percaya Diri

Yang pertama ya temen temen, dalam handling the presentation, teman teman harus punya modal nya dulu. Modalnya adalah percaya diri temen temen. Nah, percaya diri ini saya yakin semua orang sudah mengetahuinya dan bahkan paham apa itu percaya diri, tetapi tidak banyak yang memahami percaya diri yang sebenarnya.

Yang banyak orang orang ketahui tentang percaya diri adalah hanya secara teorinya saja untuk mencoba menjadi lebih percaya diri dari sebelumnya. Sebenarnya percaya diri adalah bagaimana individu memahami dirinya sendiri dan tidak perlu membandingkan dirinya dengan orang lain.

Percaya diri adalah menerima sepenuhnya apa yang menjadi kelebihan dan kekurangan kita sebagai manusia karena tidak ada manusia yang memiliki sesuatu yang sama antara individu satu dan invidu yang lainnya. Sekarang, sudah paham kan temen temen untuk sesuatu yang pertama ini khususnya untuk menjadi presenter yang baik dan bahkan terbaik?. That’s good temen temen.

Presentasi Pake Bahasa Inggris? Easy Peasy Loh!!

Preparation

Nah, ketika teman teman sudah mempunyai percaya diri yang bagus, saat nya kita tingkatkan ke step selanjutnya. Next is tentang preparation. Persiapan ini mungkin terkadang kurang di perhatikan oleh teman teman. Persiapan yang di maksudkan di sini bukanlah persiapan sebelum presentasi 1 jam atau 2 jam sebelumnya ya temen temen. He he he.

Persiapan yang saya maksudlkan di sini adalah persiapan yang serius, artinya maksimal satu hari sebelum presentasi di mulai, kita harus sudah siap untuk melakukan presentasi temen temen. Hal ini temen temen di sebabkan oleh ada sebuah kata kata yang selalu saya ingat adalah “jika kita maju tanpa perpsiapan, berarti kita akan mundur tanpa penghormatan”.

Dari kalimat ini sudah pasti kita pahami bahwa pentingnya sebuah persiapan untuk melakukan presentasi. Sudah pasti adanya jika melakukan presentasi tanpa dengan persiapan yang bagus sudah pasti hasil yang ada tidak bagus atau kurang bagus. Maka di kalimat saya sebelumnya menyatakan tidak adanya penghormatan ketika kita mengakhiri presentasi yang sedang kita lakukan.

Memilih Topik

Nah, selanjutnya untuk melakukan presentasi kita harus mengetahui sebenarnya kita itu sebagai orang yang bisa mengusai dalam bidang apa. Permasalahan ini sering muncul di sekitar kita, banyak orang yang memilih topik topik yanga mana kurang memahami bidang tersebut, tetapi orang tersebut memilih topik tersebut.

Ketika kita memilih topik yang mana kita benar benar memahaminya, maka kita bisa menjelaskan topik yang sedang kita presentasikan dengan baik dan dengan banyak improvisasi yang sangat bermanfaat untuk orang lain. Bayangkan temen temen, ketika topik yang sedang kita presentasikan adalah topik topik yang belum begitu kita pahami.

Andaikan saja ada beberapa yang mendadak di luar ekspektasi kita maka kita tidak akan bisa melakukan improvisasi dalam hal materi tersebut temen temen. Nah ini lah pentingnya kita memilih topik topik yang mana kita benar benar ketahui dengan baik.

Baca juga : 20 Contoh Idiom Bahasa Inggris yang Sering Digunakan Bertema Lucu !!

Mempertahankan Percaya Diri

Sebagai manusia terkadang kita merasa tidak percaya diri karena kondisi tertentu. Meskipun kita sudah mempersiapkan dengan baik tetapi kita tiba tiba menjadi tidak percaya diri, hal ini sudah umum sekali dan sering banget terjadi temen temen. Nah, kita harus mengetahui temen temen bagaimana cara untuk mengatasinya temen temen.

Caranya ketika kita sudah mengalami masalah ini maka kita harus dan wajib untuk tetap berusaha profesional dengan cara tetap menjaga pandangan fokus ke audiences temen temen. Ketika kita memalingkan pandangan kita ke yang lainnya, malah yang ada kita bakalan ketahuan apa yang sedang terjadi di diri kita temen temen.

Jika hal ini terjadi dan di ketahui audience, maka yang ada adalah audience bisa underestimate kita sebagai presenter temen temen.

Presentasi Pake Bahasa Inggris? Easy Peasy Loh!!

Penampilan

Nah, yang terakhir temen temen, semua yang akan di lihat oleh audience adalah penampilan kita temen temen. Jadi kita harus bersikap sebaik mungkin yang kita bisa dan tetap menjaga attitude kita se relax mungkin. Kita lakukan yang terbaik, tetapi satu yang perlu kita ingat adalah jadilah diri kita sendiri.

Jangan pernah menjadi orang lain karena hal ini malah membuat presentasi kita menjadi jelek. Kita sebagai manusia yang memiliki sesuatu yang spesial masing masing. Jadi kita bisa simpulkan bahwa kita tidak perlu menjadi yang lain. Yang harus kita lakukan adalah kenali diri kita masing masing agar bisa memaksimalkan apa yang kita lakukan temen temen.

Kesimpulannya temen temen, presentasi adalah sebuah seni ketika akan menjelaskan dari topik yang akan kita sampaikan. Jadi pilihlah topik yang sesuai dengan kita dan kenali diri kita, agar presentasi kita penuh makna dan bisa memberikan informasi yang bermanfaat untuk audience yang ada temen temen.okay temen temen ini sedikit informasi tentang bagaiaman untuk melakukan presentasi. See you next artikel temen temen.(fendi)

Leave A Reply

Your email address will not be published.